OLENAS.ID - Paris Saint-Germain tak ingin kehilangan pemain terbaiknya, Kylian Mbappe, yang menjadi target utama Real Madrid. PSG menyodori Mbappe gaji yang fantastis bila bertahan di Paris. Tidak tanggung-tanggung, Mbappe menerima gaji 800 ribu poundsterling alias Rp15 miliar setiap pekan!
Gaji yang benar-benar wah…Bila menerima tawaran itu, Mbappe menjadi pesepak bola dengan gaji paling tinggi di planet ini. Dan, itu sudah dipotong pajak alias Mbappe mengantungi gaji bersih yang mencapai miliaran rupiah.
Hanya gaji gila-gilaan itu belum bisa menjadi jaminan PSG untuk mempertahankan sang bintang yang kontraknya berakhir musim ini. Ya, pemain tim nasional Prancis ini sudah menolak semua bentuk tawaran dari klub. Termasuk saat klub menyodorkan 'cek kosong' kepada dia akhir pekan lalu.
Kini, saya mengejar Cavani yang merupakan top scorer dalam sejarah PSG
Ini yang menguatkan rumor bila Mbappe ingin hengkang setelah kontrak di PSG berakhir. Dengan demikian dirinya berstatus bebas transfer dan bisa pindah ke Real Madrid tanpa ada halangan dari klub.
Madrid Gaet Mbappe Secara Gratis
Madrid memang berambisi memboyong Mbappe. Apalagi, klub mendapatkan pemain hebat pasca Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi ini secara gratis. Tidak ada uang sepeser pun yang keluar dari kantung Los Merengues saat memboyong Mbappe. Ini memungkinkan raksasa La Liga Spanyol ini memberikan gaji yang tinggi untuk sang pemain.
Namun PSG masih berusaha mencegah kepergian pemainnya. Caranya? Klub menyiapkan kontrak berdurasi 2 tahun. Dalam kontrak itu, Mbappe tidak hanya mendapat gaji paling tinggi tetapi juga bonus sebesar 83 juta poundsterling atau Rp1,5 triliun.